Nilai-nilai Perusahaan

Di McDonald's, kami saling menghargai masing-masing. Sebagai komunitas yang ketat, kami beroperasional dengan mengikuti tiga nilai:

image webp karir mcd

Budaya McACC

Budaya McACC (Accountable, Care, Credible) merupakan budaya kerja yang harus diterapkan oleh seluruh karyawan McDonald’s. Setiap karyawan diharapkan menjadi seseorang yang bertanggung-jawab. Setiap karyawan diapresiasi hasil kerjanya, dan diberikan feedback yang membangun agar karyawan dapat terus belajar mengembangkan potensi dirinya masing-masing.

image webp karir mcd

Janji Merek

McDonald’s selalu menyediakan lingkungan restoran bersih dan karyawan yang selalu dapat diandalkan untuk mengutamakan keramahtamahan pada pelanggan. McDonald’s selalu berusaha untuk menjadi restoran terpercaya dan memiliki menu berkualitas yang disukai dengan harga terjangkau.

image webp karir mcd

Budaya keramahtamahan

"Sikap + Perilaku = Pengalaman Pelanggan" adalah formula sederhana yang kami ikuti di setiap harinya. Di McDonald’s, kami akan memperlakukan Anda dengan tingkat keramahan tertinggi.
Kami juga dibangun dengan prisip inklusivitas dan toleransi. Moral ini telah diintegrasikan ke dalam pilar kami selama bertahun-tahun dan kami akan terus mempraktikkan budaya tersebut.

image webp karir mcd

Keberagaman

Kami memberikan kesempatan kepada putra-putri daerah untuk berkembang dan mengoptimalkan potensi diri mereka. Kami menjunjung nilai-nilai Pancasila, menghargai perbedaan, dan merayakan keberagaman. Kami ingin semua karyawan merasa diterima, dihargai, dan didengar, sehingga mereka dapat mencapai potensi terbaik mereka. Komitmen ini kami wujudkan dengan mempekerjakan karyawan tuna rungu, memberikan kesempatan setara, mendukung inklusivitas, dan memberdayakan mereka agar mandiri secara finansial.

Jenjang Karir

Jenjang Karir

Bergabunglah Dengan Kami

Kami ingin memperluas tim kami dengan orang-orang suportif dan positif. Kenali tim kami lebih baik

Crew

Senang bertemu orang baru dan memiliki can-do attitude? Bergabunglah sebagai crew kami dan belajar dari yang terbaik

Sebagai seorang crew, Anda mempunyai tanggung jawab untuk melayani pengunjung restoran agar pengalaman mereka menyenangkan. Tanggung jawab seorang crew termasuk membina hubungan baik dengan pengunjung, menyajikan makanan dengan kualitas baik, serta memastikan kondisi restoran dalam keadaan bersih.

Daftar
Yellow Element Pesan Sekarang